• Jl. Gogor IV No.6-8, Kel. Jajartunggal, Kec. Wiyung, Surabaya, Jawa Timur.
  • (031) 7663913
  • 06.30 WIB s.d 17.00 WIB
  • Jl. Gogor IV No.6-8, Kel. Jajartunggal, Kec. Wiyung, Surabaya, Jawa Timur.
  • (031) 7663913
  • 06.30 WIB s.d 17.00 WIB

Keren! Muhadharah Siswa-siswa SPEMJITU Gunakan 5 Bahasa

pin up

KLIKMU CO- – Muhadharah menjadi agenda wajib bagi seluruh siswa SMP Muhammadiyah 17 Surabaya. Agenda di selenggarakan setiap bulan dua kali pada hari Jum’at.
Namun hal yang tidak biasa pada Muhadharah pekan ini Jum’at (23/09). Kelas VIII Abdurrahman Bin Auf menggunakan 5 bahasa dalam penyelenggaraannya.

Acara pandu oleh pembawa acara Muhadharah dengan menggunakan Bahasa Jawa krama halus. Tak hanya itu seperti biasa kegiatan dimulai dengan pembacaan ayat Suci Al-Qur’an serta menyanyikan Mars Muhammadiyah dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah.

Memasuki kegiatan inti Muhadharah, para siswa membawa pidato dengan 5 bahasa. Diawali dengan pidato pertama dengan bahasa Arab, dilanjutkan pidato kedua dengan bahasa Inggris, selanjutnya bahasa Indonesia, Bahasa Jawa Krama Halus dan pidato terakhir siswa membawakan dengan bahasa Madura halus.

Acara yang dihadiri kurang lebih 120 siswa tersebut berlangsung khidmat dan tawa peserta karena di sisipi acara hiburan. Wali kelas VIII Abdurrahman Bin Auf Ustadz Purwanto, S.Pd menyampaikan ide Muhadharah 5 bahasa dikemas agar para tidak jenuh serta banyak siswa yang kurang begitu paham terkait bahasa madura dan Jawa.

“Saya kira perlu kiranya siswa juga harus paham bahasa dan Kebudayaan disekitarnya. Hal ini tidak terlepas terkait bahasa madura dan bahasa jawa halus yang lambat laun tidak diminati para siswa” Ucap guru matematika tersebut.

Tidak hanya Muhadharah, SMP Muhammadiyah 17 Surabaya Jum’at kali ini juga melaksanakan kegiatan Jum’at berkah (berbagi makanan). Wakil Kepala Urusan ISMUBA SMP Muhammadiyah 17 Surabaya Ustadzah Lisyi’matil Labibah, S.Pd.I, menambahkan terkait kegiatan Muhadharah, serta Jum’at Berkah.

“Unik, jalannya Muhadharah menjadi tidak monoton. Namun pada prinsipnya kegiatan ini melatih kecakapan siswa dalam berbicara didepan publik, sedangkan untuk Jum’at kami berusaha mengajarkan siswa untuk ringan tangan membantu sesama dan melatih kepedulian sosial”, tuturnya.(redaksi)

Previous Post
Newer Post